Gudang Kardus di Sumberayu Terbakar, Tetangga Panik

Petugas Damkarmat Banyuwangi tengah melakukan pemadaman api di gudang kardus yang terbakar di Desa Sumberberas, Kecamatan Muncar.

BanyuwangiNews.com - Kebakaran terjadi pada sebuah gudang kardus di Dusun Sumberayu, Desa Sumberberas, Kecamatan Muncar, Jumat (21/2/2025). Gudang seluas 4x6 meter itu adalah milik Andi yang dijadikan tempat penyimpanan kardus. 

Kobaran api terlihat sekitar Pukul 18.40 WIB. Sontak kejadian itu membuat sejumlah warga panik. 

Petugas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Banyuwangi tiba di lokasi usai mendapat laporan warga. Menggunakan sebuah mobil pemadam dari Sektor Srono, petugas bergegas melakukan aksi. 

Sebelumnya, pemadaman juga telah dilakukan oleh warga setempat meski hanya dengan alat seadanya. Operasi berhenti sekitar 1 jam petugas melakukan aksi. Mereka memastikan semua titik api dinyatakan padam dan aman dari ancaman kebakaran. 

Menurut informasi, saat terjadi kebakaran tidak ada aktivitas di gudang kardus tersebut. Awal mulanya diketahui adanya kebakaran adalah dari sang tetangga. 

Saat itu, mereka merasakan hawa panas. Benar saja, saat mencoba menempelkan tangannya di dinding terasa hangat pada dinding rumahnya. 

Selanjutnya, tetangganya tersebut melihat adanya asap masuk di didalam rumahnya. Seketika mereka keluar untuk menelusuri, ternyata asap tersebut berada di gudang.

Tak butuh lama, saksi mata tersebut kemudian menghubungi Call Center Damkarmat untuk meminta bantuan. Termasuk menghubungi pemilik gudang tersebut. 

Beruntung tidak ada korban jiwa pada kebakaran ini. Namun, pemilik gudang disinyalir mengalami kerugian sekitar Rp 5 juta. (amn) 

Related Post

Tinggalkan Komentar

banyuwanginews.com

Merupakan Media Online yang berada di Banyuwangi dengan mengutamakan informasi yang cerdas, Akurat dan berimbang